Yogyakarta,ISUETERKININEWS.COM -- Wali Kota Yogyakarta segera buka open house dikantor Wali Kota Yogyakarta di ruang dinasnya setiap hari Rabu dimulai pukul 05.30 WIB. ujar Hasto saat diwawancarai di Balai Kota Yogyakarta, senin (3/2/2025).
Lanjut Hasto, Besok Rabu saya perdana menggelar open house di ruang dinas saya mulai pukul 05.30 hingga pukul 09.00, untuk mendengar keluhan masyarakat dan menyampaikan curhatan mengenai segala permasalahan.
"Ini tanpa aturan ya, tidak harus dengan prosedur yang rumit. Saya mulai 05.30 pagi nanti mereka bisa datang kemudian mengantre seperti pasien,"ucapnya.
Mantan Kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) menyebut, siapapun bisa datang open house di Balai Kota Yogyakarta dan tidak harus warga yang KTP Yogyakarta.
Sementara itu, Hasto berharap warga yang datang benar-benar menyampaikan permasalahan umum bukan masalah pribadi. tutupnya (fqh).