PEKANBARU - ISUETERKININEWS.COM,Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian (Diskominfotiksan) Kota Pekanbaru menggelar Rapat Awal Tahun 2024, di lantai 3 ruang multimedia, Kompleks Perkantoran Wali Kota Pekanbaru, Kecamatan Bandaraya Tenayan, Kamis, (4/1/2024).
Kegiatan ini dipimpin oleh Kepala Diskominfotiksan Pekanbaru, Raja Hendra Saputra, didampingi Kepala Bidang Diskominfotiksan. Dalam suasana yang hangat dan semangat, Kepala Diskominfotiksan menyampaikan terima kasih dan apresiasi atas kinerja bidang-bidang yang pada tahun 2023 lalu telah menyelesaikan pekerjaan dengan baik sehingga dapat memulai pekerjaan di 2024 dengan lebih semangat.
"Ungkapan terima kasih kepada kawan-kawan, baik jajaran ASN dan THL serta konsultan di Diskominfotiksan yang telah melakukan pekerjaan di sepanjang tahun 2023 dengan sangat baik," ujarnya.
Ia berharap, memasuki tahun 2024, setiap bidang dapat tetap menjaga dan meningkatkan kinerja serta menguatkan solidaritas dalam bersinergi, harmoni, serta berkolaborasi untuk tujuan bersama.
"Saya berharap tiap bidang semakin solid. Tidak ada superman, kita adalah superteam. Bergerak bersama untuk Diskominfo lebih baik di 2024," paparnya.
Raja Hendra juga memberikan apresiasi atas capaian-capaian Diskominfo di 2023, diantaranya yakni meningkatnya peringkat keterbukaan informasi publik untuk Kota Pekanbaru di tahun 2023 lalu.
"Di tahun 2023 lalu, peringkat Keterbukaan Informasi di Kota Pekanbaru naik dari peringkat cukup informatif di tahun 2022 menjadi Menuju Informatif di tahun 2023. Perlahan kita yakin di tahun 2024 kita bisa menjadi kota informatif," terangnya.
Lebih lanjut, Ia menuturkan bahwa sebagai corong informasi Pemko, Ia tak menampik bahwa PR Dinas semakin berat,
"Tupoksi semakin berat, apalagi terkait mendiseminasikan informasi kepada masyarakat saat ini harus semakin masiv menggunakan semua kanal digital baik itu media sosial, saluran berbagi video, wa story, dsb," jelasnya.
Ia juga mengimbau seluruh jajaran agar lebih aktif dalam menyosialisasikan informasi pembangunan.
"Untuk itu kepada semua bidang agar semakin aktif dan kreatif dalam menciptakan konten dan informasi untuk masyarakat," jelasnya.
Ia juga mengingatkan agar ASN dan THL Diskominfo tidak terlibat politik praktis dan politik uang, mengingat tahun ini adalah tahun politik.( Diskominfo Pekanbaru)