Menurutnya, kegiatan komsos yang dilakukannya sangat efektif dan efisien dalam menyampaikan himbauan karhutla karena tepat langsung ke-sasaran kepada warga dalam menghimbau dan mengajak masyarakat.
"Perlu adanya tindakan antisipasi, karena akhir-akhir ini cuaca cenderung panas dan kami sudah memonitor beberapa wilayah yang rawan terjadinya bisa mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan," ucap Peltu Ery Taufan.
Sementara, Danramil 05/sail kapten Arm Pebrizal mengatakan sosialisasi karhutla di wilayah binaan sebagai upaya antisipasi dan pencegahan kebakaran hutan dan lahan.
Selain memberikan pemahaman tentang dampak buruk yang ditimbulkan akibat karhutla, Babinsa juga mengajak kepada masyarakat untuk sama-sama peduli menjaga dan mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan.
"Apabila menemukan tanda-tanda kebakaran segera melaporkan kepada Babinsa atau kepada petugas terkait yang ada di wilayah setempat, melalui kegiatan ini diharapkan masyarakat dapat berperan aktif dalam mengantisipasi dan cegah dini kebakaran hutan dan lahan di wilayah," ungkapnya.(red)