Notification

×

Iklan

Iklan

Babinsa Memonitor Penyerahan Bantuan Korban Banjir dari Dinas Sosial dan Baznas Kota Pekanbaru

Senin, 18 September 2023 | September 18, 2023 WIB | 0 Views Last Updated 2023-09-18T04:35:12Z


 PEKANBARU -ISUETERKININEWS.COM, personel Koramil 05 Sail Serda Delfian Babinsa Kel Tangkerang Labuai 

Melaksanakan kegiatan memonitor penyerahan bantuan korban banjir dari Dinas Sosial dan BAZNAS kota Pekanbaru, Senin !17/9/23) di Musholla Jannatul Baqi' RT 01 RW 10 jln Labuai raya Kel Tangkerang Labuai kec Bukitraya kota Pekanbaru.


Hadir dalam kegiatan tersebut Kadis Kesos kota Pekanbaru diwakili Bpk Hoirul Efendi Kabid LINJAMSOS Dinas Sosial kota Pekanbaru, Bpk Mukhlis pendamping program BAZNAS kota Pekanbaru, Bpk Camat Bukitraya diwakili Bpk Pondris sekcam Bukitraya, Bpk Syafruddin SH lurah Kel Tangkerang Labuai,Ibuk Restu Kasi Kesos Kel Tangkerang Labuai, Bpk Sukarlan ketua RT 01 RW 10 Kel Tangkerang Labuai, Staf BAZNAS kota Pekanbaru, Staf Dinas Sosial kota Pekanbaru dan Warga penerima bantuan dampak banjir.


Bpk Mukhlis pendamping program BAZNAS kota Pekanbaru, yang hadir dalam kesempatan itu, berharap bantuan yang diberikan dapat meringankan beban masyarakat yang terdampak bencana banjir.


“Semoga bermanfaat bagi masyarakat Kota Pekanbaru. Kami, Baznas  dan Dinas Sosial kota Pekanbaru berkomitmen terus membantu masyarakat,” ujarnya.


Sementara Serda Delfian mengapresiasi bantuan yang diberikan. Sebab, bantuan itu sangat berarti bagi korban banjir di wilayahnya.semoga bantuan ini dapat meringankan beban  bagi warga korban banjir.ujarnya.(Des)

×
Berita Terbaru Update