Notification

×

Iklan

Iklan

Babinsa Kel. Tirta Siak Menghadiri Undangan Mahasiswa KKN Universitas Muhammadiyah Riau dalam Acara Lokakarya Sekaligus Perpisahan

Jumat, 01 September 2023 | September 01, 2023 WIB | 0 Views Last Updated 2023-09-01T00:34:55Z


 PEKANBARU -ISUETERKININEWS.COM,

Babinsa Kel. Tirta Siak , Koramil 03/Snp, Kodim 0301/Pbr Serda Eko Priono " Kamis (31/8/23) pukul 15.00 WIB menghadiri undangan dari mahasiswa KKN Universitas Muhammadiyah Riau dalam Acara Lokakarya sekaligus perpisahan selama melaksanakan kegiatan  KKN  Di  wilayah Kel Tirta Siak yang diadakan di Aula kantor Kel Tirta Siak jln pemuda. RT 02 RW 03 kec Payung Sekaki, Pekanbaru.


Hadir dalam kegiatan lurah Tirta Siak bapak Darwindra S.PI, Babinsa Tirta Siak Serda Eko Priono, Ketua LPM Bapak Aidil, Dosen  pembimbing, Ketua RW 05/RT, Ibu ibu PKK Kel Tirta Siak, Mahasisawa KKN.


Lurah menyampaikan dalam sambutannya bahwa kehadiran mahasiswa mahasiswi Universitas Muhammadiyah Riau sangat membantu , terutama di bidang pembangunan dan kegiatan pemuda. “Kami sangat senang, adik adik sekalian ber KKN di desa kami, banyak ilmu yang kami dapatkan khususnya bidang pembangunan dan kegiatan-kegiatan lainnya dari adik adik sekalian ber KKN di sini,” ungkap lurah.


Serda Eko Priono selaku Babinsa kelurahan Tirta Siak  juga menyampaikan bahwa perpisahan Mahasiswa Mahasiswi Muhammadiyah yang KKN ini awal dari perpisahan namun perpisahan ini merupakan awal dari silaturahmi yang berkelanjutan untuk yang akan datang.


 “Selaku Babinsa kelurahan Tirta Siak, Saya terima terima kasih kepada adik-adik mahasiswa yang telah banyak mengimplementasikan ilmunya di kelurahan Tirta Siak ” pungkas Babinsa.


Kegiatan diakhiri dengan pemberian cindera mata dari  mahasiswa KKN kepada lurah Tirta Siak dan Dosen pembina serta photo bersama.(Des)

×
Berita Terbaru Update